Pulmonologi Intervensi Dasar
Steven Zulkifly1, Gurmeet Singh2
1 Dept. Ilmu Penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, RSUPN Cipto Mangunkusumo
2 Divisi Respirologi dan Penyakit Kritis, Departemen Ilmu Penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia,
RSUPN Cipto Mangunkusumo
ABSTRAK
Bidang pulmonologi intervensi telah mengalami perkembangan pesat dalam beberapa dekade terakhir. Penyakit pada daerah pleura kasus yang sering ditemukan dalam praktik klinis sehari-hari baik di instalasi gawat darurat ataupun rawat inap. Intervensi pleura dengan panduan ultrasonografi (USG), pemasangan chest tube ukuran kecil, dan pemasangan indwelling pleural catheter (IPC) telah merubah pendekatan tatalaksana secara signifikan. Modalitas ini bersifat sangat mini invasif dan memberikan luaran yang baik. Selain penyakit pleura, keganasan paru juga menjadi salah satu penyakit di bidang respirologi yang sering ditemukan. Diagnosis yang cepat dan tepat sangat diperlukan untuk menentukan tata laksana yang efektif. Untuk lesi yang terletak di perifer paru atau dinding dada, tindakan transthoracal needle aspiration / biopsy (TTNA/B) menjadi pilihan dikarenakan prosedur yang bersifat minimal invasif. Oleh sebab itu, pada literatur ini akan dibahas lebih lanjut mengenai indikasi, kontraindikasi, persiapan, prosedur, dan komplikasi dari tindakan-tindakan tersebut.
Kata Kunci : torakosentesis, chest tube, indwelling pleural catheter, transthoracal needle aspiration / biopsy